Cara Membuat Desain Rumah di Coohom

Cara Membuat Desain Rumah di Coohom

Berikut ini cara membuat desain rumah di Coohom dari www.tutoxphotoshop.comCohoom adalah perangkat lunak desain 3D dan berbasis cloud yang bisa kamu manfaatkan dalam membuat desain rumah, dapur, kamar mandi, studio foto, kantor dan lain sebagainya.

Cara menggunakan aplikasi Coohom sangat mudah untuk pemula. Dengan fitur-fitur Cohoom, proses desain akan jauh lebih mudah. Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa simak cara membuat desain rumah di Coohom.

Cara Membuat Desain Rumah di Coohom

Berikut cara membuat desain rumah di Coohom:

1. Mulai Desain Rumah di Coohom

Coohom menawarkan banyak sekali fitur yang memungkinkan pengguna dalam membuat desain interior realistis secara cepat. Bagi kamu yang ingin mulai membuat desain bisa memulainya dengan membuat denah lantainya lebih dahulu. Berikut adalah tahapan membuat desain rumah yang bisa kamu lakukan:

a. Menggambar Denah Lantai Sendiri

Pertama silahkan memilih opsi “Draw” untuk mulai menggambar dinding secara manual. Kamu bisa mengatur ketebalan dinding, luas, luas, tinggi hingga ketebalan lantainya lewat fitur ini.

Selanjutnya klik kiri untuk mulai menentukan titik awalnya. Kemudian seret agar bisa membuat dinding dengan panjang sesuai keinginan. Panjang dinding bisa ditentukan dengan cara mengetik angka di keyboard.

b. Mengimpor File AutoCAD

Bagi yang mempunyai file AutoCAD, kamu bisa menggunakannya di aplikasi Coohom. Caranya cukup mudah, lakukan proses impor di Coohom secara langsung. Nantinya sistem ini akan secara otomatis mengenali denah lantai dan kamu bisa memperbaiki kesalahan kecil secara manual di Coohom.

c. Mengimpor Gambar Denah Lantai

Hal penting berikutnya adalah mengimpor denah lantainya. Kamu bisa mengunggah gambar denah lantai dengan cukup mudah. mulailah dengan memilih opsi “Import Image” dan memilih gambar dari komputer kamu.

Gunakan fitur “Autotrace” untuk versi denah lantai lebih sederhana. Sedangkan opsi “Draw” bisa kamu pilih jika menghendaki denah lantai lebih rumit. Nantinya setelah gambar berhasil terunggah kamu bisa menggunakan penggaris biru agar dapat membuat rasio denah lantai.

Proses tersebut akan mengacu pada nomor pengukuran pada denah tersebut. Di tahap ini silahkan menyesuaikan transparansi dinding jika memang diperlukan.

d. Mencari Denah Lantai

Selanjutnya ncari denah lantai yang kamu inginkan. Coohom memungkinkan pengguna mencari atau menggunakan denah lantai yang sudah tersedia.

Ketikkan alamat, nama komplek, kota maupun kode pos. Dengan cara ini, kamu bisa mencari denah yang sesuai. Jika sudah selesai memilih denah lantai silahkan memilih opsi “Create” dan Coohom akan langsung membuat denah lantai secara otomatis sesuai kebutuhan.

Selanjutnya kamu bisa melihatnya dalam mode 2D dan 3D. Sesuaikan dinding dan desain lebih lanjut.

2. Dekorasi Ruangan

Dekorasi Ruangan

Jika denah lantai sudah selesai dibuat maka kamu bisa mulai mendekorasi ruangan tersebut. Di Coohom, semua pengguna bisa melakukan banyak aktivitas dengan mudah. Disini juga tersedia berbagai template AI untuk menghasilkan desain dengan cepat bahkan bagi pemula sekalipun.

Berikut ini tahapan dekorasi ruangan di Cooohom:

a. Template AI

Pertama silahkan memilih tipe ruangan yang ingin kamu dekorasi. Klik “AI Template” pada toolbar atas dan pilih untuk dekorasi seluruh ruangan (Whole House). Jika menghendaki satu ruangan saja silahkan pilih opsi “Single Room”.

Selanjutnya untuk membuat plafon pilih “Smart Ceiling”. Filter template yang tersedia juga hadir berdasarkan tipe ruangan, luas lantai hingga gaya yang diinginkan.

b. Menambah Furniture dan Dekorasi

Pilih berbagai pilihan furniture, pintu dan jendela yang sudah tersedia. Kamu bisa menyesuaikan ukuran hingga posisi furniture agar sesuai desain yang diharapkan.

c. Pencahayaan

Lewat Coohom nantinya kamu juga dapat melakukan pengaturan pencahayaan. Hal ini bisa diatur sesuai keinginan dan tone yang dibutuhkan.

d. Visualisasi 3D

Terakhir adalah melakukan visualisasi 3D dengan mudah. Coohom memungkinkan kamu melihat desain dalam visualisasi 3D lebih realistis. Kamu bisa merasakan tampilan ruangan setelah didekorasi seperti aslinya.

Itulah cara membuat desain rumah di Coohom yang bisa kamu lakukan. Dengan menggunakan Coohom, kamu bisa merenovasi rumah dengan mudah dan cepat. Terlebih Coohom memiliki visualisasi 3D yang bisa digunakan. Semoga bermanfaat!